Kamis, 06 Januari 2011

Persaingan TV 3D

 Sejalan dengan peluncuran televisi LED 3 Dimensi dari perusahaan eletronik Samsung di Korea tanggal 25 Pebruari lalu, perang televisi 3D baru dimulai. Peluncuran televisi 3D dievaluasi sebagai perubahaan paradigma televisi seperti halnya pergantian penyiaran digital dari penyiaran analog. Dengan demikian, selain perusahaan Samsung, perusahaan eletronik LG, perusahaan eletronik Jepang, dll akan meluncurkan produk baru di pasar dunia sehingga diperkirakan persaingan antara perusahaan dalam negeri dan perusahaan luar negeri untuk mendominasi pasar dunia akan tambah semarak. 

Televisi 3D 
Televisi 3D adalah pesawat televisi yang memungkinkan pemirsa menonton konten 3 dimensi. Tayangan 3 dimensi membuat para pemirsa dapat lebih menikmati tayangan atau gambar secara realistis sampai-sampai sudah tidak dapat dibandingkan dengan tayangan 2 dimensi yang sudah ada. Dengan demikian, dapat dikatakan sebagai 'revolusi gambar bergerak'. Memang, tayangan 3D bukan merupakan teknologi baru lagi karena film 3D yang dinonton dengan mengenakan kaca mata khusus di gedung bioskop sudah dapat dinikmati sejak lama. Namun, saat ini demam 3D belakangan ini menjadi lebih populer dan biasa berkat perkembangan teknologi, sehingga tayangan 3D dapat dinikmati baik di dalam gedung bioskop maupun di dalam kamar. Bahkan, pertandingan Piala Dunia Afrika Selatan 2010 akan ditayangkan dalam 3D. Saat ini, tayangan 3D dapat ditonton dengan mengenakan kaca mata. Meskipun saat ini sudah ada teknologi yang mampu membuat TV yang menayangkan gambar 3D tanpa kacamata, tetapi produsen sengaja tidak memproduksinya karena tidak terlalu menguntungkan dari segi penjualan.


Televisi LED 3D Label HD Full dari Perusahaan Eletronik Samsung

Perusahaan Samsung meluncurkan televisi LED 3D dalam negeri Korea pada tanggal 25 Pebruari lalu. Dengan memanfaatkan pengaruh kuat dari peluncuran televisi LED label premium tahun lalu yang menguasai pasar dunia, pihak Samsung berencana untuk mendominasi pasar televisi 3D. Untuk itu, perusahaan Samsung meluncurkan terlebih dulu produk televisi LED dan LCD 3D, serta televisi PDP pada acara pameran produk eletronik multimedia terbesar di dunia yang diadakan di Las Vegas AS bulan Januari lalu. Selain itu, Samsung juga mengadakan kerja sama dengan perusahaan film AS, Dream Works untuk memperoleh konten. Televisi LED 3D yang diluncurkan pada hari itu telah dijual melalui pemesanan di toserba, serta penjualan melalui pemesanan untuk wilayah AS hanya dilaksanakan lewat situs portal Amazon, vans.com, dll. Menurut perusahaan Samsung, pihaknya akan meluncurkan produk di seluruh dunia secara bertahap menjelang awal bulan depan. Samsung tidak menyembunyikan ambisinya untuk menyatukan pasar AV(audio.video) dengan mendominasi alat-alat sekitarnya yang mengoperasikan gambar 3D meliputi home theater, blue-ray player, dll.


Perang Televisi 3D

Perusahaan pesaing juga tidak hanya diam menyaksikan dominasi Samsung. Perusahaan LG yang menempati urutan kedua di pasar televisi flat ingin menjaga gengsinya dengan menekankan peluncuran televisi 3D menjelang bulan Agustus tahun lalu yang telah dipergunakan secara umum. Perusahaan LG telah meluncurkan televisi 3D dengan tipe pasif tahun lalu dan akan meluncurkan televisi 3D dengan tipe aktif menjelang akhir bulan depan yang diarahkan ke pasar rumah tangga. Perusahaan elektronik Jepang Sony juga siap untuk bersaing dengan perusahaan Samsung dan LG dengan memanfaatkan teknologi tinggi dan penguasaan pasar di bidang televisi 3D, meliputi fasilitas penyiaran 3D, konten, dll. Pihak Sony, khususnya mempunyai strategi dengan meluncurkan televisi 3D di seluruh dunia menjelang bulan Juni dan Juli mendatang yang diarahkan untuk Piala Dunia Afrika Selatan. Perusahaan Panasonic berencana akan meluncurkan televisi 3D menjelang akhir bulan April. Sementara itu, perusahaan AS VIZIO yang menimbulkan sensasi besar di pasar televisi flat AS yang berharga rendah juga meluncurkan produk 3D menjelang bulan Agustus mendatang. Dengan demikian, diperkirakan persaingan ketat dan tajam akan terjadi di pasar televisi 3D.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger